Pj. Bupati Dairi Tinjau dan Bagikan Bantuan Sosial di Desa Sukadame

2 bulan yang lalu - dilihat 43 kali

Pada hari Senin, 4 November 2024 Pj Bupati Surung Charles L. Bantjin menyerahkan 70 bantuan sembako dari gubernur beserta dokumen administrasi kependudukan dan pelayanan kesehatan kepada warga Desa Sukadame, Kecamatan Tanah Pinem, Kabupaten Dairi.

Acara ini dihadiri oleh Kepala Dinas BPBD Kabupaten Dairi Hotmaida Butar-butar, Kepala Dinas Dukcapil Deddy Situmorang, Kepala Dinas Pemerintah Desa Simon Tony Malau, Kepala Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu dan Ketenagakerjaan Budianta Pinem, Camat Tanah Pinem Jonatan Ginting,S.Pd Kepala Desa Sukadame Novianus Sembiring.